Apabila kamu adalah salah seorang traveller yang sangat suka menjelajahi sebuah tempat baru, budaya baru, mencoba makanan baru, dan bahkan senang bertemu dengan orang baru. Sumatera barat, sangat cocok menjadi pilihan destinasi kamu untuk dapat mencoba segala hal-hal baru tadi.
Sumatera Barat itu sendiri merupakan sebuah provinsi yang terkenal akan destinasi wisatanya yang melimpah, di kalangan para wisatawan pun daerah ini adalah sebuah surga bagi mereka.
Tidak hanya panorama alam yang mempesona, banyak hal yang bisa kamu jelajahi saat berada di wilayah ini.
Baik dari segi adat istiadat, sosial budaya, kesenian, kuliner dan bahkan tempat tempat unik dari situs bersejarah yang tersebar luas di setiap daerah di Sumatera Barat.
Sebelum pergi berwisata, tentu ada baiknya kamu meninjau kembali destinasi yang akan dituju, agar terhindar dari resiko-resiko kesalahan dalam melakukan perjalanan.
Nah sekarang, apabila kamu hendak melakukan perjalanan ke Sumatera Barat, kini sudah ada cara cepat yang bisa kamu lakukan untuk dapat memeriksa destinasi kamu lho..
Dan juga, kamu bisa dengan cepat mengetahui produk apa saja yang ada di Sumatera Barat!
Dengan mengusung konsep “The Window of Sumatera Barat”, Ikomart.id hadir sebagai sebuah platform online pertama yang berlokasi di Bukittinggi, Sumatera Barat yang dapat menyediakan segala jenis produk dari Sumatera Barat yang bisa kamu akses dengan cepat dan mudah sehingga kamu dapat merasakan kepuasan dalam berbelanja.
Ikomart.id menjadi tempat penelusuran online yang terkhusus ditujukan untuk memperkenalkan dan menjadi tempat promosi berbagai jenis produk yang ada di wilayah Sumatera Barat kepada para wisatawan yang hendak berwisata ke wilayah ini.
Sehingga para wisatawan tersebut diharapkan nantinya dapat memiliki gambaran jelas mengenai hal-hal yang terdapat di Sumatera Barat.
Ikomart.id mengelola produk-produk yang berasal dari kerjasama yang dibentuk bersama dengan para UMKM dan petani lokal.
Yang mana produk tersebut dapat berupa produk lokal tradisional asli Sumatera Barat, oleh-oleh khas, dan sebagainya.
Karena, pastinya setelah melakukan perjalanan panjang menjelajahi banyak tempat wisata di Sumatera Barat tentunya kamu tidak melupakan untuk membeli buah tangan bukan?
Ya, buah tangan telah menjadi salah satu hal wajib bagi para wisatawan yang dapat dibawa pulang bersama sebagai tanda bahwa kamu pernah melakukan perjalanan ke suatu daerah yang menjadi destinasi wisata kamu.
Nah, dengan hanya mengakses situs platform Ikomart.id, kamu dapat dengan mudahnya berbelanja hal tersebut tanpa harus bersusah-susah pergi langsung ke lokasi si penjual.
Para kurir Ikomart.id akan mengantarkan barang kamu dengan cepat sampai ketujuan, atau jika kamu terburu-buru dikejar waktu pulang kembali ke daerah asal, kamu juga bisa lho mengirimkan barang kamu melalui ekspedisi yang nantinya akan diproses oleh para kurir Ikomart.
Platform online ini tidak hanya menyediakan jasa untuk para wisatawan domestik saja, namun wisatawan yang berasal dari luar negeri pun dan sedang berwisata ke Sumatera Barat juga dapat menggunakan layanan dari Ikomart.
Ikomart.id juga telah menerima pesanan produk oleh-oleh khas Sumatera Barat dari negara lain seperti Malaysia dan Singapura.
Sehingga, dengan hal tersebut, telah memungkinkan untuk turis mancanegara baik dari Asia, Eropa, Australia, Afrika maupun Amerika yang berwisata ke Sumatera Barat dapat melakukan pemesan produk-produk khas Sumatera Barat.
Jadi, tunggu apa lagi, yuk kunjungi website Ikomart.id!
(Penulis : Rezka A )
Bukittinggiku Media Pratama, yang saat ini dikenal dengan @bukittinggiku merupakan portal informasi Kota Bukittinggi yang berbasis pada website dan sosial media.
@bukittinggiku berdiri secara independent di bawah naungan CV. Bukittinggiku Media Pratama dan di bawah lindungan Allah SWT sejak tahun 2011.
- Whatsapp Redaksi (klik disini)
- WhatsApp Marketing (klik disini)
- Join Grup WhatsApp & Telegram (klik disini)
- Facebook Page (klik disini)
- Instagram (klik disini)
- Twitter (klik disini)
- Youtube (klik disini)