Seminggu Menjelang Puasa, Harga Cabe Merah & Bawang Merah di Pasar Bawah Mulai Turun

Seminggu Menjelang Puasa, Harga Cabe Merah & Bawang Merah di Pasar Bawah Mulai Turun

Menjelas bulan Ramadahan, harga sembako di Pasar Bawah, Bukittinggi, seperti  bawang merah, bawang putih, cabai keriting, telur, daging sapi, daging ayam, minyak goreng curah mengalami perubahan harga.

Rabu (15/3), bawang merah dan cabai keriting mengalami penurunan harga. Bawang merah sebelumnya Rp. 25.000/kg turun menjadi Rp 20.000/kg. Diikuti harga cabai keriting sebelumnya Rp.45.000/kg turun menjadi Rp 40.000/kg.

Baca juga : Bersiaplah, Pacu Kudo Bukittinggi Agam Segera Digelar

Berbeda dengan bawang putih sedikit mengalami kenaikan dari Rp 25.000 naik menjadi Rp 28.000 per kilogramnya.

Sedangkan harga daging sapi berkisar di harga Rp 150.000/kg. Harga daging ayam masih di kisaran Rp 50.000-Rp 60.000/ekor tergantung berat ayamnya.

Baca juga : Silek Harimau Minangkabau Go International! Hadir di Singapura dan London

Telur ayam ras per papannya Rp 50.000, lalu telur bebek di kisaran Rp 60.000-Rp 70.000 tergantung ukuran. Terakhir, minyak goreng curah masih Rp 15.000/kg.

Harga-harga sembako tersebut masih bisa mengalami perubahan mengingat bulan Ramadhan masih seminggu lagi.

Pewarta : M. Irvan

Editor : Saidi Bandaro


Bukittinggiku Media Pratama, yang saat ini dikenal dengan bukittinggiku.com merupakan portal informasi Kota Bukittinggi yang berbasis pada website dan sosial media.

bukittinggiku.com berdiri secara independent di bawah naungan CV. Bukittinggiku Media Pratama dan di bawah lindungan Allah SWT sejak tahun 2011.